Kamis, 03 Maret 2022

2.2.a.4. Eksplorasi Konsep - Pembelajaran

 Tujuan Pembelajaran Khusus: 

  1. CGP dapat menunjukkan pemahaman tentang kesadaran penuh (mindfulness).
  2. CGP dapat menunjukkan pemahaman tentang 5 kompetensi sosial-emosional yaitu kesadaran diri, pengelolaan diri, kesadaran sosial, keterampilan sosial dan pengambilan keputusan yang bertanggung jawab.
  3. CGP  dapat menunjukkan pemahaman tentang pendekatan berkesadaran penuh  (mindfulness) dalam pembelajaran 5 kompetensi sosial-emosional.

Tugas 2a1. (1)

Berdasarkan hasil menyimak video CASEL - What Is Social and Emotional Learning (SEL), silahkan Bapak/Ibu jawab pertanyaan berikut.

Uraikan dengan kata-kata Anda sendiri pesan kunci yang Anda dapatkan dari video tersebut.

Pembelajaran sosial dan emosional adalah proses di mana anak-anak dan orang dewasa memperoleh dan secara efektif menerapkan pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang diperlukan untuk memahami dan mengelola emosi, menetapkan dan mencapai tujuan positif, merasakan dan menunjukkan empati terhadap orang lain, membangun dan mempertahankan sikap positif. hubungan, dan membuat keputusan yang bertanggung jawab. Pembelajaran Sosial Emosional adalah suatu proses dimana anak-anak mendapatkan ketrampilan dalam menghadapi masalah sehingga bisa berkembang menjadi sukses, menyatukan siswa untuk berkolaborasi sehingga dapat berhubungan dan menavigasi dunia dengan lebih efektif. Apa yang dipelajari siswa, bagaimana guru mengajar, serta bagaimana siswa dalam menghadapi kehidupannya diruang kelas, sekolah, keluarga, lingkungan sebagai tempat pertukaran infomasi.Sehingga diharapkan anak mempunyai perkembangan holistic sehingga menjadi pemecah masalah yang tangguh dan menjadi orang baik. Karena dengan pengalaman yang didapat bisa membantu anak mengenal diri sendiri, orang lain, sehingga bisa terbuka pikiran, terlibat,terhubung dengan tujuan pembelajaran



0 komentar:

Posting Komentar