Senin, 11 Juli 2022

3.2.a.3. Mulai dari Diri - Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya

 

Durasi : 1 JP (45 menit)
Moda: Mandiri

Tujuan Pembelajaran Khusus:  Mengingat kembali faktor-faktor yang memengaruhi ekosistem sekolah dan peran pemimpin dalam pengelolaan sumber daya.


Bapak/Ibu Calon Guru Penggerak, selamat datang pada kegiatan pembelajaran 1.

Pada sesi ini, Anda akan diminta untuk menjawab beberapa pertanyaan yang bertujuan untuk mengaktifkan ulang pengetahuan awal Anda tentang ekosistem sekolah dan peran pemimpin dalam pengelolaan sumber daya sekolah. 

 

Mulai dari Diri

 Print Blank

CGP diminta menjawab beberapa pertanyaan di bawah ini untuk melihat sejauh mana pengetahuan peserta tentang materi kali ini.



Question #1

1

Response is required

Response is required

Ingatlah kembali sosok pemimpin yang pernah Anda tahu selama berprofesi sebagai guru, seperti apakah sosok pemimpin yang Anda ingat itu? Hal apa yang paling Anda ingat dari sosok pemimpin tersebut?

Selama menjadi guru, sudah mengalami pergantian pemimpin. Dan masing-masing Pemimpin mempunyai karakteristik masing-masing. Ada yang bersifat otoriter dan ada juga yang menyerahkan segala penentuan pengambilan keputusan melalui rapat dewan guru. Namun semua pemimpin pasti mempunyai jiwa mengayomi dan bijaksana.

Setelah mengingat sosok pemimpin yang Anda tahu, menurut Anda pribadi seperti apakah sosok pemimpin yang ideal? Apa saja sebetulnya tugas seorang pemimpin?

Pemimpin yang ideal yaitu bijaksana, mengayomi, bisa menjadi inspirasi, mampu menggerakkan orang lain untuk bekerjasama dalam mewujudkan visi, mampu mengakomodir setiap aspirasi dari anak buahnyadan selanjutnya mampu mewujdukan ide kreatid dan inovatif. Tugas Seorang pemimpin adalah membuat keputusan yang bertanggung jawab adil dan bijaksana, memajukan komunitas yang dipimpinnya, mempunyai visi yang jelas, memberikan pengaruh yang positif kepada yang dipimpinnya.

Masih ingatkah kita apa yang dimaksud dengan ekosistem saat belajar Biologi dulu?  Apabila kita menganggap sebuah sekolah adalah sebuah ekosistem, apa sajakah faktor-faktor yang memengaruhi ekosistem sekolah? Tuliskan pada kolom di bawah ini.

 

Ekosistem merupakan proses yang dilakukan makhluk hidup dengan alam sekitarnya sebagai buah dari interaksi timbal balik keduanya. Jika dihubungkan dengan ekosistem sekolah bahwa lingkungan sekolah yang terdiri dari kepala sekolah, guru, murid, penjaga sekolah yang saling memiliki hubungan timbal balik. Faktor yang mempengaruhi ekosistem sekolah antara lain sumber daya yang ada didalamnya sebagai aset baik infrastruktur, kepala sekolah, guru murid, alam sekitar, masyarakat sekitar. 

 

 

Apa yang Anda ketahui tentang peran seorang pemimpin dalam pengelolaan sumber daya di sekolah?  Apa saja sumber daya yang dimiliki oleh sekolah?

Peran seorang pemimpin dalam pengelolaan sumber daya di sekolah adalah, seorang pemimpin yang bisa menggunakan sumber daya yang ada disekolah sebagai aset untuk mengembangkan potensi yang dimilili sekolah sehingga berdampak positif. Sumber daya yang dimiliki sekolah diantaranya, siswa, guru, kepala sekolah, tenaga kependidikan, sarana prasarana dan lingkungan

Bagaimana Anda menggambarkan posisi diri Anda dalam ekosistem sekolah? Berikanlah gambaran diri Anda dengan menyebutkan kekuatan dan kelemahan yang dimiliki dalam pengelolaan sumber daya sekolah.

Posisi saya yaitu sebagai salah satu aset (guru). Kekuatan yang saya miliki yaitu bisa memberikan pembelajaran yang berpihak pada murid, kelemahan saya yaitu kurang dalam berkomunikasi secara asertif

 

Saat ini saya adalah seorang guru mata pelajaran, saya juga diberikan tugas tambahan sebagai operator Dapodik disekolah  untuk mengelola data yang ada di sekolah. Kekuatan yang saya miliki sebagai operator dapodik adalah dapat mengorganisir data siswa dan rekan-rekan guru di sekolah untuk mengelola data siswa dan guru dengan baik .

Apa saja harapan pada diri Anda sebagai seorang pendidik, pemimpin, dan pada murid setelah mempelajari modul ini?

Diri sendiri:

Murid:

Sekolah:

Harapan saya sebagai seorang pendidik, pemimpin dan murid.

  • Diri sendiri : dapat menjadi seorang pemimpin yang mampu mengelola sumber daya dengan memaksimalkan potensinya.
  • Murid : menjadi seorang pemimpin pembelajaran yang berpihak pada murid
  • Sekolah : menjadi seorang operator sekolah yang dapat memberikan data dan pengertian kepada guru tentang pentingnya data di dapodik, terutama KK, karena masih banyak siswa di sekolah kami yang belum mempunyai KK

 

Bagi diri sendiri yaitu untuk menambah ilmu dan wawasan terbaru sehingga bisa menerapkannya pada kelas yang saya ampu

Murid : siswa bisa mendapatkan dampak yang baik tentang ilmu baru yang saya dapatkan

Sekolah : Bisa menerapkan ilmu yang ada dan diterapkan dilingkungan sekolah, sehingga bisa mewujudkan merdeka belajar

 

Apa saja kegiatan. Materi, manfaat, yang Anda harapkan ada dalam modul ini?

Tentunya Kegiatan, Materi yang nantinya bisa bermanfaat bagi diri saya sendiri, siswa, sekolah dan lingkungan sekitar

Harapan saya dalam mempelajari modul ini agar mampu menggali potensi saya sebagai seorang pemimpin yang dapat mengelola sumber daya sekolah.

0 komentar:

Posting Komentar